
Surya Mentari ,Tulungagung, – Dengan Mengenang 38 Tahun berlalu, cerita indah masa sekolah kembali terukir di Reuni Akbar Alumni SD Tegalan 2 Kandat Kediri,Bertempat di Midodareni Tulungagung pada hari Rabu (01/06/2023). Bersama teman masa kecil kembali merajut kenangan mengisi yang penuh nuansa haru dan tawa. Reuni Angkatan 86,87 dan 88 SD TEGALAN 2 Kandat Kediri Jawa Timur dengan tema Ketemu Teman Sekolah, Menjalin Silatuhrahmi jadi Seduluran Saklawase akhirnya sukses terlaksana,Reuni memang menjadi cara efektif untuk bertemu kawan lama yang sudah terserak di berbagai daerah dan sangat sulit dijumpai di hari biasa. Berkumpul mengenang kembali peristiwa puluhan tahun lalu itu memang ada rasa haru tersendiri. Ada berita gembira dan duka. Ada cerita sukses dan juga lara. Semua terkumpul mewarnai acara reuni akbar kali ini.

Salah satu peserta reuni mengungkapkan yang datang dari beberapa daerah Kalimantan Surabaya dan Lamongan perasaan bangganya kepada teman-teman panitia pelaksana yang berhasil menyukseskan acara ini. Adalah “Alhamdulillah saya bisa datang dan support teman-teman panitia. Saya sangat senang kembali berkumpul setelah 38 tahun kami tidak pernah saling bertemu,”
Rini juga menceritakan bagaimana kisah yang ia ingat sewaktu sekolah dulu bersama teman kecil yang baru saja ditemuinya,“Dulu (semasa sekolah) serulah, bagaimana nakal-nakalnya kita. Dan kita semua akrab. Saya dari kelas 6.5 dan angkatan 86 SD TEGALAN 2 Kandat itu ada beberapa kelas. Kelas yang ganjil masuk pagi, lalu saling gantianlah,” tutur Rini

Kesuksesan acara reuni ini tidak lepas dari peran panitia yang semangat menyusun kegiatan ini sampai akhirnya terlaksana dengan baik. Ucap Rini sebagai Anggota panitia bersyukur atas terselenggaranya acara ini tanpa ada halangan apapun hingga akhir. Berbagai cerita dari kepanitiaan juga ia sempat ceritakan.

“(Kepanitiaan) dimulai awal bulan lalu rencananya (reuni) akan diselenggarakan di Midodaren Telung agung selama 2 hari. Namun berbagai pertimbangan dan masukan dari teman-teman lainnya, terjadi perubahan tempat, Grup alumni angkatan 86,87 dan 88 itu sudah kira-kira sejak 2015 atau 2016 yang beranggotakan beberapa anggota. Sebelum acara reuni ini, kami juga sudah melakukan berbagai kegiatan seperti bakti sosial,” tutur Panitia Penyelenggara Acara reuni SD Tegalan 2 Kandat Kediri ini diisi dengan berbagai Permainan dan penyerahan cenderamata kepada para alumni dan Guru yang hadir juga sekaligus
Para peserta juga mengungkap rasa bangganya kepada teman panitia. Disela kesibukannya tiap hari berkutat dengan pekerjaan dan keluarga, ia menyempatkan hadir untuk bertemu teman kecilnya ini.

Semua Alumni sebagai panitia sangat antusias hingga akhirnya seperti yang terlihat bagaimana suksesnya acara malam ini. Meski sempat tersendar kendala bermacam-macam, mulai dari dana hingga teman-teman yang berada diluar daerah, Alhamdulillah bisa hadir dan itu semua berkat semangat panitia. Reuni SMA dan kuliah itu udah biasa, dan yang jarang dan susah itu reuni SD, makanya yang berkesan banget bertemu dengan teman-teman masa kecil yang sekarang udah jadi nenek lah di usia lanjut ini,” ungkap Rini di akhir acara reuni angkatan 86,87 dan 88 SD Tegalan 2 Kandat Kediri Jawa Timur
Panitia Penyelenggara menambahkan bahwa kedepannya ia akan memimpin teman-teman alumni angkatan 86 dan 87 dan 88 untuk mengadakan kegiatan sosial. “Insya Allah kedepannya kita akan mengadakan kegiatan sosial. Buat bekal di akhirat kita semua toh umur tidak ada yang tahu sampai kapan kita di dunia ini perlu Diketahui Ikatan Alumni Angkatan 86, 87 dan 88 SD Tegalan 2 Kandat ini juga telah Kebersamaan guyup sesuai tema “Seduluran Saklawase” rukun sesama anggota Alumni tersebut ucap panitia( gtt)